Oude Indonesie

Oude Indonesie
Nederland oost-indiƫ hier komen we!

Zoeklicht

Zoeklicht
We zullen de kolonie te verdedigen!

Which side are you? Voor het koninklijke or demi Republik?

Which side are you? Voor het koninklijke or demi Republik?
Which side are you? Voor het koninklijke or demi Republik?

Minggu, 08 April 2018

Serat Aksara Sandi

Berikut ini adalah buku yang sangat unik. Kalau tidak unik, tidak akan saya share disini. hehehe

Buku ini berjudul "Serat Aksara Sandi". Dikarang oleh Mas Tanaya dan diterbitkan oleh percetakan "De Bliksem" di Solo pada tahun 1931, buku yang ditulis dalam aksara Jawa ini membahas sandi rahasia. Sandi rahasia yang ditulis bukanlah sandi rahasia KNIL yang pernah saya singgung disini, melainkan sandi rahasia ciptaan orang Jawa!
Sang penulis menjabarkan ada 3 macam tulisan sandi. Yaitu:
  • Bentuk buah duku
  • Bentuk melingkar atau memutar
  • Bentuk garis malang melintang bagaikan ujung pisau

Masing - masing tulisan sandi tersebut berbeda bentuk. Sandi rahasia ini sebenarnya sederhana saja, pada dasarnya pemakaian sandi disini adalah penukaran aksara Jawa dengan huruf rahasia. Tiap aksara jawa yaitu ha, na, ca, ra, ka, da, ta, sa, wa, la, pa, dha, ja, ya, nya, ma, ga, ba, tha, dan nga mempunyai huruf rahasia masing - masing. Huruf rahasia juga mencakup suku kata seperti i, u, ng, dan lain sebagainya. Namun tidak ada huruf rahasia untuk aksara Swara, aksara Murda, dan angka Jawa serta huruf pasangan. Alhasil jika pada penulisan huruf jawa standar, saat ada huruf mati akan ada huruf pasangan maka di sandi rahasia ini disudahi dengan tanda seperti titik.
Pertama kita akan melihat bentuk buah duku.

Seperti yang anda lihat, bentuk huruf sekilas mirip dengan huruf pallawa. Tentang contoh, berikut adalah contoh kecil dari saya.

Jika anda ingin contoh yang lebih banyak dan lebih rumit, Mas Tanaya juga tidak ketinggalan memberikannya.

Huruf rahasia kedua adalah bentuk melingkar atau memutar

Jika anda perhatikan, huruf ini terlihat cantik dan keren dipandang mata. Kita bahkan bisa membuat seni darinya. hehehe
Seperti halnya huruf duku, saya memberi sedikit contoh tentang bagaimana cara menulis huruf melingkar ini.

Berikut contoh dari sang penulis.

Yang terakhir adalah bentuk garis malang melintang bagaikan ujung pisau.

Sekilas huruf mengingatkan kita kepada huruf paku atau huruf kuneiform Sumeria.
Berikut contoh tulisan untuk lebih mengerti.

Seperti yang anda semua sudah lihat, sandi rahasia ini termasuk gampang .... gampang jika anda mempunyai buku pegangannya tentu saja. Mungkin bagi cryptologist, tingkat kesukaran sandi rahasia ini termasuk rendah. Meski begitu, tetap saja kekreatifan orang Jawa dalam membuat sandi rahasia bisa diacungi jempol. Namun keunikan dari buku ini bukan dari hal tersebut melainkan dari pembukaan buku ini.

Mas Tanaya mengaku bahwa dia mendapatkan sumber sandi rahasia ini dari seseorang. Lebih tepatnya "seorang lanjut usia dari negara Yogyakarta" yang memberi dia sebuah primbon. Primbon yang ditulis pada zaman Perang Diponegoro. Ada kemungkinan sandi rahasia tersebut digunakan saat Perang Jawa entah oleh Diponegoro sendiri ataupun pasukan Jawa pro Belanda. Jika benar, Perang Diponegoro bisa menjadi salah satu contoh awal dari pemakaian sandi rahasia di medan perang di pulau Jawa ...
Kover belakang buku yang menggelitik para pembaca pada masanya ...


Usia: 1931

2 komentar:

  1. iya, jadi itu aksara sandi dipakai pada jaman dahulu kerajaan2; kesultanan2 ?

    BalasHapus
    Balasan
    1. Jika merunut dari penjelasan di buku, aksara sandi dipakai pada masa Perang Diponegoro. Untuk pihak yang memakainya, masih misteri. Bisa jadi salah satunya oleh pihak keraton Kasultanan Yogyakarta yang pro kepada Diponegoro.

      Hapus