Oude Indonesie

Oude Indonesie
Nederland oost-indiƫ hier komen we!

Zoeklicht

Zoeklicht
We zullen de kolonie te verdedigen!

Which side are you? Voor het koninklijke or demi Republik?

Which side are you? Voor het koninklijke or demi Republik?
Which side are you? Voor het koninklijke or demi Republik?

Minggu, 15 Januari 2017

Wij Strijden Met De Teekenstift - Stalin Waarschuwt Hitler

Kembali lagi ke edisi Wij Strijden Met De Teekenstift!
Untuk kali ini mari kita lihat karikatur Hitler sebagai monyet dan Stalin sebagai beruang yang memperebutkan lubang pohon yang berisi madu Bulgaria! Karikatur yang dibuat oleh "Kick" Hofer kali ini menjelaskan tentang dilema yang dihadapi oleh pemimpin Bulgaria saat itu yaitu Tsar Boris III dalam hubungannya antara Hitler dan Stalin. Bulgaria yang saat Perang Dunia I kehilangan wilayahnya kepada Rumania, masih ingin mendapatkan kembali wilayah tersebut, selain itu pula Boris sudah tidak bisa berlaku netral lagi paska jatuhnya Prancis. Alhasil dengan memanfaatkan posisi Rumania diantara kedua raksasa tadi, Bulgaria mendapatkan kembali wilayahnya. Boris yang tetap ingin membeli waktu untuk tidak terjun ke Perang Dunia II, awalnya menolak ajakan Hitler untuk bergabung dengan Pakta Tripartit dengan alasan salah satunya tidak mau membuat marah Stalin. Namun blunder yang dilakukan oleh Partai Komunis Bulgaria untuk mendukung proposal Soviet yang ironisnya pro-Bulgaria membuat Boris semakin dekat kepada pihak poros. Saat perang mendekati perbatasan Bulgaria, Boris dengan terpaksa ikut dalam Pakta Tripartit dan sejarah selamanya berubah di Bulgaria. Alhasil si monyet berhasil mendapatkan madunya meskipun terlambat 2 bulan lamanya ... 


Usia: 1941

Tidak ada komentar:

Posting Komentar