Sebenarnya canteen / tempat minum ini sudah lama sekali saya dapatkan, tapi baru kali ini saya bisa memperlihatkannya kepada anda semua. Serupa dengan tempat minum Jepang pertama saya, 水筒 (suito) atau tempat minum dalam bahasa Jepang ini adalah canteen standar prajurit pasukan 大日本帝國陸軍 (Dai-Nippon Teikoku Rikugun) atau Angkatan Darat Kekaisaran Jepang.
Namun berbeda dengan canteen milik Letnan Dua Marwoto tersebut, canteen ini dulunya dicat ulang oleh pemiliknya yang baru. Pengecatan ulang ini belum diketahui apakah keinginan sang pemilik ataukah perintah dari kesatuan.
Sidik jari siapakah ini??? |
Selain cat, perbedaan lainnya juga terdapat pada diameter mulut canteen. Dimana mulut canteen Marwoto lebih pendek dibandingkan canteen warna coklat ini. Si Marwoto mempunyai ukuran 25 mm sedangkan si Coklat mempunyai ukuran 26,5 - 27 mm. Ini dikarenakan yang pertama adalah faktor saat pembuatan canteen, entah dari faktor sodium hidroksida dan yang kedua adalah canteen ini menggunakan desain lama.
Tetap saja saya tidak bisa menikmati canteen ini seperti halnya si Marwoto, karena penutup si Marwoto terlalu lebar untuk dipasang. Alhasil saya tidak bisa menikmati degan (air kelapa muda) dari canteen ini. hehehe
Berikutnya tentang marking, canteen ini dibuat oleh ツルマル (tsuru maru). Perusahaan aluminium Jepang yang pertama kali berdiri pada tahun 1901 ini tetap beroperasi hingga tahun 2012. Canteen sendiri dibuat pada tahun 1941 atau setua dengan si Marwoto terlihat dari marking angka Jepang yaitu 二六〇一. Angka tersebut adalah 2601 yaitu 皇紀 (kōki) atau tahun Kekaisaran Jepang pada tahun 1941.
Sumber |
Nasib canteen ini pasca Perang Dunia II serupa dengan si Marwoto. Kemungkinan canteen ini dipakai oleh pasukan TNI atau laskar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar